Oleh: Hendra Gunawan* (Matematikawan; Pengelola Anakbertanya.com)
Mengapa ya kita harus mencari ilmu? Jawaban singkatnya adalah karena dengan menguasai ilmu (pengetahuan), kita bisa hidup lebih baik.
Bahkan, bila Adik-adik amati makhluk hidup lainnya, yaitu binatang dan tumbuhan, mereka juga memiliki pengetahuan loh. Kucing memiliki pengetahuan dan kemampuan berburu tikus. Pohon jati tahu kapan harus menggugurkan daunnya untuk mempertahankan dirinya.
Nah, manusia selain memiliki pengetahuan bawaan juga memupuk pengetahuan baru dengan menimba ilmu sepanjang hidupnya. Karena itu manusia bisa membuat sumur, membangun jembatan, dan menciptakan kendaraan untuk memudahkan hidupnya.
Lalu ada di antara Adik-adik yang bertanya: mengapa atau untuk apa website ini dibuat? Jawaban singkatnya adalah supaya keingintahuan Adik-adik tetap terjaga. Adik-adik dapat bertanya apa saja di website ini.
Selain mendapatkan jawabannya, Adik-adik juga jadi tahu lebih banyak terkait hal yang ditanyakan, termasuk ‘berkenalan’ dengan pakar yang menjawabnya. Di mana ia bekerja dan sebagai apa.
Memang tidak semua pertanyaan nantinya terjawab, karena satu dan lain alasan. Tetapi, dengan menuliskan pertanyaan, setidaknya Adik-adik sendiri akan mengingat pertanyaan tersebut. Siapa tahu suatu saat nanti Adik-adik sendiri yang menemukan jawabannya.
Sumber gambar: http://rebanas.com
*Hendra Gunawan tercatat sebagai dosen matematika di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Institut Teknologi Bandung, sejak 1988. Pada tahun 2013, ia menggagas blog anakbertanya.com dan sejak itu mengelola blog tersebut yang menerbitkan jawaban para pakar atas berbagai pertanyaan anak-anak.