Oleh: Armi Susandi (Pakar Lingkungan Hidup)
Bisakah adik-adik bayangkan apabila daerah sekitar kita tidak ada tumbuhan? Cuaca panas menyengat, tanah kering dan gersang, sungguh sangat tidak nyaman bukan?
Tahukan kalian apa yang menyebabkan lingkungan kita seperti itu? Penyebabnya adalah karena polusi udara akibat dari kurangnya tumbuh-tumbuhan hijau di sekitar kita. Tahukah kalian bahwa pepohonan dapat mengurangi polusi udara?
Daun-daun pada pohon juga akan menangkap zat CO2 dari asap kendaraan. CO2 berguna untuk proses fotosintesa pada tumbuhan dan hasil dari fotosintesa itu adalah oksigen yang berguna untuk manusia. Jadi menanam tumbuhan di lingkungan kita akan memberikan banyak manfaat untuk kita semua, bukan hanya mengurangi polusi dan menghasilkan oksigen tapi juga akan membuat pekarangan rumah adik-adik menjadi lebih indah, teduh dan nyaman.
Kalian tentu pernah mendengar tentang pemanasan global atau perubahan iklim bukan? Nah, banyaknya polusi udara di sekitar kita ikut memberikan dampak pada semakin parahnya pemanasan global, yang menyebabkan cuaca tidak menentu dan memicu terjadinya bencana alam. Karena itulah kita semua wajib menanam tumbuhan agar kita semua dapat terhindar dari bencana tersebut.
Adik-adik perlu tahu bahwa menanam tumbuhan atau tanaman di sekitar lingkungan kita adalah suatu bentuk kecintaan diri kita terhadap kelestarian alam. Adik-adik tentu belum mampu jika disuruh membeli bibit jati 1000 biji, dan menanamnya pada hutan-hutan yang gundul di seluruh Indonesia. Tapi jika hanya diminta menanam beberapa tumbuhan di sekitar lingkungan kita, Kakak rasa hal itu tidaklah sulit dilakukan oleh adik-adik.
Karena itu mulai sekarang rajinlah menanam tumbuhan di lingkungan rumah ya!
Sumber gambar: http://riskorea.blogspot.com
Nice Info, Thanks Ya.. Jadi Tambah Ilmu 🙂 Ayo Agan dan Sista Jangan lupa mampir dan Belanja Di Toko Baju Anak Ya.. Kunjungi http://www.bajuanak-branded.com Terima Kasih…
Makasih pencerahannya Kk Armi… Semoga kita semua bisa melakukannya, walau hanya satu tanaman…
postingan yang menarik dan sangat informatif
Mantap informasinya
artikel yang bagus. terima kasih ya ka