Bagaimana Terjadinya Pelangi?

Oleh: Janto V. Sulungbudi (Fisikawan)

Pelangi-pelangi, alangkah indahmu, merah kuning hijau…” Itulah bagian awal lagu “Pelangi-Pelangi” karya A.T. Mahmud.

Ya, pelangi adalah gejala alam yang paling indah, memukau banyak orang, menginspirasi. Banyak sekali dongeng, legenda, lukisan dan lagu yang terinspirasi oleh pelangi. Bagaimana terjadinya pelangi? Jawabannya sederhana, hanya Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dasar.

Cahaya Matahari pada dasarnya merupakan campuran cahaya berbagai warna. Di ruang hampa kecepatan menjalar semua warna sama dan maksimum, tetapi di dalam air kecepatannya berbeda-beda.

Cahaya merah menjalar lebih cepat dari cahaya biru di dalam air. Perbedaan kecepatan rambat cahaya di ruang hampa dan udara tidak jauh berbeda. Jadi perbedaan kecepatan rambat cahaya merah di udara dan di dalam air lebih kecil dari pada perbedaan rambat cahaya biru. Akibatnya saat cahaya melewati batas udara-air dengan tidak lurus, cahaya biru dibelokkan lebih besar dari cahaya merah.

Syarat munculnya pelangi ada dua, pertama Matahari yang bersinar di belakang kita dan kedua tetesan air hujan di depan kita. Tetesan air hujan akan memantulkan cahaya Matahari dan membelokkannya. Warna yang berbeda akan dibelokkan dengan sudut yang berbeda. Itulah sebabnya pelangi membentuk busur lingkaran dengan pusat pada mata kita dan warna yang berbeda untuk sudut yang berbeda.

Kita juga dapat menemukan pelangi mini ketika sinar Matahari melewati tepi gelas, tepi meja kaca, kaca jendela yang permukaannya tidak rata dan sebagainya. Coba temukan pelangi mini di sekitarmu, biasanya lebih mudah terlihat pada pagi hari.

Pernahkah kamu memperhatikan bahwa busa sabun sebenarnya berwarna-warni? Perhatikan dari dekat dengan cermat. Kumpulan busa sabun yang berwarna-warni jika dilihat dari jauh akan terlihat putih. Ini adalah satu fenomena yang juga menunjukkan bahwa cahaya putih merupakan campuran dari berbagai warna.

Buatlah busa sabun yang cukup besar, kamu bisa menemukan pelangi pada busa sabun tersebut. Warna apa saja yang terlihat?

Bisakah kamu menyebutkan urutan warna pelangi dari paling atas hingga paling bawah?

Sumber gambar: http://liventravel.com/home/rainbow-4/

3 thoughts on “Bagaimana Terjadinya Pelangi?

  1. Pingback: Mengapa Matahari Berwarna Oranye Kekuning-kuningan? - Anak Bertanya Pakar Menjawab

  2. Pingback: Mengapa Pelangi Berbentuk Setengah Lingkaran? - Anak Bertanya Pakar Menjawab

  3. Pingback: Apa Warna Sebenarnya dari Matahari? - Sains Custom ID

Tulis komentar

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d bloggers like this: