Selamat Hari Anak Nasional 2015

Oleh: Hendra Gunawan* (Pengelola anakbertanya.com)

Adik-adik tahu Marie Curie kan, wanita pertama peraih Hadiah Nobel yang terkenal karena penelitiannya tentang zat radioaktif itu? Pada suatu kesempatan, ia berkata:

I am among those who think that science has great beauty. A scientist in his laboratory is not only a technician: he is also a child placed before natural phenomena which impress him like a fairy tale. We should not allow it to be believed that all scientific progress can be reduced to mechanisms, machines, gearings, even though such machinery also has its beauty.

Neither do I believe that the spirit of adventure runs any risk of disappearing in our world. If I see anything vital around me, it is precisely that spirit of adventure, which seems indestructible and is akin to curiosity.

Bila diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia, yang ia katakan kurang-lebih sebagai berikut:

“Saya termasuk orang yang berpikir bahwa sains memiliki keindahan yang luar biasa. Seorang ilmuwan di laboratorium bukan hanya seorang teknisi: ia juga laksana seorang anak yang dihadapkan pada fenomena alam yang membuatnya terpesona seperti sebuah dongeng. Kita sebaiknya tidak membiarkan pandangan umum yang mempercayai bahwa semua kemajuan sains dapat direduksi menjadi mekanisme dan mesin, meski dunia permesinan juga memiliki keindahan sendiri.

Saya juga tidak percaya bahwa semangat petualangan terancam punah di dunia kita. Apabila saya melihat apapun yang vital di sekitar saya, itu adalah semangat petualangan, yang tampaknya takkan memudar, seperti halnya keingintahuan.”

Adik-adik, hari ini, tanggal 23 Juli 2015, adalah hari istimewa buat anak-anak se-Indonesia. Selamat Hari Anak Nasional ya..

Sumber: http://www.brainpickings.org/2014/09/23/marie-curie-on-science-and-wonder

*Hendra Gunawan adalah pengelola anakbertanya.com. Sejak 1988, ia menjabat sebagai dosen matematika di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Institut Teknologi Bandung.

Tulis komentar

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d bloggers like this: